Example 728x250
Berita

Diduga Jadi Tempat Prostitusi Terselubung, Warga Minta Warung Remang-Remang di Desa Kinantan Ditutup

6468
×

Diduga Jadi Tempat Prostitusi Terselubung, Warga Minta Warung Remang-Remang di Desa Kinantan Ditutup

Sebarkan artikel ini

Kampar – Dugaan praktik prostitusi terselubung dan aktivitas maksiat mencuat di Desa Kinantan, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar. Warga setempat mendesak aparat penegak hukum (APH) dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk segera menindaklanjuti laporan tersebut dan menutup tempat-tempat yang diduga menjadi sarang maksiat.

Modus operandi yang dilakukan cukup rapi. Tempat-tempat ini beroperasi dengan kedok kedai kopi biasa. Namun, di dalamnya tersedia fasilitas karaoke, kasur, serta minuman keras seperti bir dan tuak. Kondisi ini menimbulkan keresahan di tengah masyarakat, terlebih dengan keberadaan wanita-wanita berpakaian seksi yang diduga sengaja menjajakan diri kepada para pria hidung belang.

Yang lebih mengejutkan, meskipun di desa-desa sekitar dan daerah lain sudah dilakukan razia serta penutupan tempat serupa, warung remang-remang di Desa Kinantan seolah kebal dari penindakan. Hal ini memicu dugaan adanya pembiaran atau bahkan perlindungan dari oknum tertentu.

Warga berharap pihak berwenang tidak tutup mata terhadap kondisi ini. “Kami meminta agar APH dan Satpol PP segera bertindak tegas menutup tempat-tempat maksiat ini sebelum merusak moral generasi muda di desa kami,” ujar salah satu warga yang enggan disebutkan namanya.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang terkait dugaan tersebut. Warga berharap tindakan tegas segera diambil untuk menjaga ketertiban dan moralitas di Desa Kinantan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *