Example 728x250
Berita

Wabup Rohil Jhony Charles Hadiri Final Mini Soccer Pujud FC Cup 2026

16
×

Wabup Rohil Jhony Charles Hadiri Final Mini Soccer Pujud FC Cup 2026

Sebarkan artikel ini

ROHIL — Wakil Bupati Rokan Hilir, Jhony Charles, BBA, MBA, menghadiri sekaligus menutup secara resmi Open Tournament Mini Soccer Pujud FC Cup Tahun 2026, yang ditandai dengan laga final antara Dubai FC melawan P3K FC, Rabu (21/01/2026).

Kegiatan penutupan berlangsung di Lapangan Sepak Bola Brigjen TNI (Purn) H. Saleh Djasid, SH, Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Pujud, dan disambut antusias oleh masyarakat serta para pecinta olahraga sepak bola mini di wilayah tersebut.

Acara diawali dengan pembukaan oleh MC, pembacaan doa oleh KUA Pujud, dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Rokan Hilir. Selanjutnya, sambutan disampaikan oleh Ketua Panitia Open Tournament Mini Soccer Pujud FC Cup 2026, Muammar Dini Kurniawan, serta sambutan dari Pengurus Pujud FC, Mhd. Yasir Nabawi, S.Sos.

Dalam sambutannya, Camat Pujud, M. Nasri, S.Sos, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya turnamen yang dinilai mampu menjadi wadah positif bagi generasi muda, khususnya dalam pengembangan bakat dan sportivitas di bidang olahraga.

Puncak acara ditandai dengan sambutan Wakil Bupati Rokan Hilir Jhony Charles, BBA, MBA, yang sekaligus menutup Open Tournament Mini Soccer Pujud FC Cup 2026 secara resmi. Ia mengapresiasi panitia, peserta, serta seluruh pihak yang telah berkontribusi menyukseskan kegiatan tersebut.

“Turnamen seperti ini sangat positif, tidak hanya sebagai ajang kompetisi olahraga, tetapi juga mempererat silaturahmi dan menumbuhkan semangat kebersamaan di tengah masyarakat,” ujar Jhony Charles.

Usai prosesi penutupan, acara dilanjutkan dengan foto bersama seluruh undangan, kemudian dilanjutkan pertandingan final Mini Soccer antara Dubai FC vs P3K FC, yang berlangsung sengit dan menjadi hiburan tersendiri bagi para penonton.

Turnamen Mini Soccer Pujud FC Cup 2026 diharapkan dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang sebagai agenda olahraga tahunan yang mendorong prestasi dan pembinaan atlet lokal di Kabupaten Rokan Hilir.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *