GARUDASAKTI ID – Kuansing – Pada pagi Sabtu (13/4/2024) di Pos Yan Ops Ketupat Tahun 2024, yang terletak di Desa Tanjung Pauh, Kecamatan Singingi Hilir, Kabupaten Kuansing, dilangsungkan sebuah apel yang dipimpin oleh Ipda Haris S. SH.
Dalam apel tersebut, tampak kehadiran personil gabungan yang terdiri atas 12 anggota Polri, 2 anggota TNI, 3 petugas Dishub, 2 anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP), dan 3 tenaga kesehatan (Nakes).
Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K.,M.H., melalui Ipda Haris S. SH memberikan arahan “kepada seluruh personil, menekankan pentingnya meningkatkan kewaspadaan, terutama bagi yang bertugas di Pos Yan, untuk tidak meremehkan situasi kamtibmas yang saat ini terbilang aman dan kondusif. Selain itu, ia juga memerintahkan untuk melaksanakan kegiatan patroli ke tempat ibadah, pasar, dan pemukiman masyarakat guna mengantisipasi kemungkinan gangguan kamtibmas,”
“Kegiatan apel tersebut berlangsung hingga pukul 08.20 WIB, dengan situasi yang tetap kondusif. Hal ini menunjukkan kesiapan dan kepedulian Polres Kuansing dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Operasi Ketupat tahun 2024,” pungkas Ipda Haris.
Sumber: Humas Polres Kuansing