Example 728x250
Berita

KPU KUANSING KEMBALIKAN 5,1 Milyar SISA DANA HIBAH PEMILIHAN TAHUN 2024

12
×

KPU KUANSING KEMBALIKAN 5,1 Milyar SISA DANA HIBAH PEMILIHAN TAHUN 2024

Sebarkan artikel ini

Kuansing – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kuantan Singingi secara resmi mengembalikan sisa dana hibah penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) kepada Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi Nilai dana yang dikembalikan tersebut tercatat sebesar Rp 5.1 Milyar sebagai bagian dari optimalisasi anggaran yang bersumber dari hibah Pemerintah Daerah di tahun 2024

“Sisa dana hibah Pilkada tahun 2024 sebesar Rp 5.1 Miliar kami kembalikan kepada Pemerintah Kuansing” kata ketua KPU Kuansing Wawan Ardi di dampingi sekretaris KPU Kuansing Roni Sasnita usai serah terima sisa dana hibah Pilkada kepada Bupati Kuantan Singingi, Dr. Suardiman Amby, Rabu (30/04/2025) di Teluk Kuantan, Kuantan Singingi Riau.

“Total alokasi dana hibah yang diterima KPU Kuantan Singingi dari Pemerintah Daerah berjumlah Rp36 miliar, yang dialokasikan tahun 2024, Dari total tersebut, anggaran yang terealisasi untuk seluruh tahapan penyelenggaraan Pilkada berjumlah sekitar Rp31 miliar. Dengan demikian, terdapat sisa anggaran sebesar Rp 5.1 miliar yang kami kembalikan sesuai dengan regulasi, yakni dalam jangka waktu tiga bulan pasca pengusulan pelantikan kepala daerah terpilih,” ungkap Wawan Ardi dalam keterangannya.

Lebih lanjut, Wawan menyampaikan bahwa pengembalian sisa dana hibah merupakan hasil dari efisiensi anggaran yang diterapkan secara konsisten selama proses penyelenggaraan Pilkada berlangsung. Ia juga menyampaikan bahwa keberhasilan pelaksanaan Pilkada tahun 2024 yang berlangsung kondusif dan demokratis tidak terlepas dari sinergi berbagai elemen, termasuk Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), media massa, dan partisipasi aktif masyarakat.

 

“Alhamdulillah, dari sisi partisipasi pemilih, Kabupaten Kuantan Singingi mencatatkan peningkatan yang signifikan jika dibandingkan dengan periode sebelumnya, bahkan Kabupaten Kuansing berada nomor urut pertama Sebagai Partisipasi tertinggi di Provinsi Riau bahkan masuk 15 tertinggi di Indonesia. Hal ini menjadi indikator kuat bahwa kesadaran demokratis masyarakat kita semakin matang,” tambahnya.

Wawan Ardi mengucapkan Terima Kasih Kepada Pemerintahan Daerah Kuansing yang sudah mendukung, terima kasih kepada Forkompinda Bapak Kapolres, Bapak Kajari dan Dandim 0302 Inhu -Kuansing, Ketua Pengadilan Negeri, Kalapas Teluk Kuantan.

Dalam melaksanakan Tahapan ini KPU Kuansing juga meraih penghargaan dari KPU Riau yakni
Terbaik 1 Perencanaan dan Kinerja Anggaran, Terbaik 1 tata pengelolaan Arsip, Terbaik 1 penyelesaian Laporan E-Coklit, Tertinggi 1 Partisipasi Pemilih dan Terbaik 2 penyelesaian data ganda Se Provinsi Riau.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Kuantan Singingi, Dr.Suhardiman Amby, menyampaikan apresiasi yang tinggi atas integritas dan komitmen KPU Kuantan Singingi dalam menjalankan prinsip transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan anggaran negara. Ia menegaskan bahwa sisa dana hibah yang dikembalikan akan segera dimasukkan ke kas daerah dan dimanfaatkan sesuai mekanisme pengelolaan keuangan daerah yang berlaku.

“Kita patut memberikan penghargaan atas kinerja KPU yang tidak hanya berhasil menyelenggarakan Pilkada dengan lancar dan aman, tetapi juga mampu mengelola keuangan secara efisien. Hal ini menjadi cerminan bahwa demokrasi di Kuantan Singingi telah tumbuh dengan sehat dan berkualitas,”

Lebih jauh, Bupati menilai bahwa baik tahapan Pilkada maupun pemilihan legislatif telah berlangsung dalam suasana kondusif dan demokratis, mencerminkan kesiapan masyarakat serta institusi dalam mendukung tatanan pemerintahan yang berdasarkan prinsip partisipatif dan akuntabel.

Bupati Kuantan Singingi Juga Mengucapkan Terima kepada Ketua KPU Kuansing dan Jajarannya telah melaksanakan tugas berat ini dengan baik, secara jujur dan Transparan. Selanjunya Bupati Kuansing mengajak masyarakat kuansing bersatu membangun Kuantan Singingi ini kedepan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *