Kampar – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Serikat Buruh Pekerja Logam Elektronik Mesin Perisai Pancasila (SBPLEM-PP) Provinsi Riau kembali menegaskan komitmennya dalam memperluas dan memperkuat jaringan organisasi buruh di Riau. Pada kesempatan ini, Wakil Ketua DPW SBPLEM-PP Riau, Bro Afrizal, secara resmi menyerahkan mandat pembentukan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kabupaten Kampar kepada Bung Gusmaniarto.
Acara pemberian mandat tersebut turut dihadiri oleh Komandan Satgas SBPLEM-PP Riau, Yahya, serta Ketua DPW SBPLEM-PP Riau, Khairulnas, ST., MT. Suasana berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan.
Dalam sambutannya, Bro Afrizal menegaskan bahwa serikat pekerja bukan sekadar wadah perjuangan hak-hak buruh, tetapi juga kekuatan silaturahmi dan kekeluargaan.
> “Serikat Pekerja adalah kekuatan silaturahmi dan kekeluargaan. Dengan itu kita bisa membangun organisasi yang solid dan mampu membantu buruh serta pekerja dalam memperjuangkan hak dan kesejahteraan mereka,” ujar Afrizal.
Sementara itu, Bung Gusmaniarto yang menerima mandat tersebut menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya. Ia berkomitmen untuk segera melakukan konsolidasi dan membentuk kepengurusan yang dapat membawa SBPLEM-PP Kabupaten Kampar semakin kokoh dan bermanfaat bagi para pekerja.
“Terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan oleh Wakil Ketua DPW Bro Afrizal. Amanah ini akan kami jaga dengan penuh tanggung jawab demi kejayaan SBPLEM-PP di Kabupaten Kampar,” ungkap Bung Gusmaniarto
Dengan terbentuknya kepemimpinan baru di Kabupaten Kampar, diharapkan SBPLEM-PP terus tumbuh menjadi organisasi yang berdaya, solid, dan konsisten dalam memperjuangkan kepentingan buruh serta pekerja di Riau.