GARUDASAKTI ID – Rambah Hilir, Rokan Hulu – Pagi ini, Kepala Sekolah (Kepsek) dan para Guru SMA Negeri 02 Rambah Hilir, Jalan Raya Simpang Kumu Desa Rambah Kecamatan Rambah Hilir Kabupaten Rokan Hulu Provinsi Riau melepas kan 7 orang anak didiknya untuk mengikuti Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Provinsi Riau tahun 2024 di Hotel Furaya Kota Pekanbaru. Selasa (14/5/2024).
Dari informasi yang didapat oleh media ini, Acara FLS2N dimulai dari tanggal 2 Mai, ada beberapa yang diperlombakan antara lain Baca puisi, komik digital, dan lain-lain.
Untuk Disetiap Kabupaten Mengutus 13 orang anak didiknya untuk mengikuti FLS2N tingkat Provinsi 13, selanjutnya setelah penyaringan akan dikirim ke pusat (Nasional)
Kepada media ini, Kepsek SMAN 02 Rambah Hilir, Otto Muzikarno, M.Si menerangkan bahwa,” Dari sekolah SMAN 02 diutus 7 orang anak didiknya mengikuti FLS2N, dimulai dari tanggal 14 – 17 di hotel Furaya. Dari ke 7 orang anak didik, 4 yang luring atau diluar jaringan dan 3 lagi mengirimkan karya ke pusat nasional.
” FLS2N yang diikuti oleh 4 orang anak tersebut antara lain lomba baca puisi, Monolog, Desain poster dan Komik digital, sedangkan 3 orang anak didik lainnya lagi mengirimkan karyanya ke pusat Nasional antara lain yaitu Menulis cerpen, Jurnalistik dan Cipta puisi,” pungkas Otto Muzikarno,
Lanjutnya, Otto menyampaikan kepada utusan anak didiknya SMAN 02 Rambah Hilir yang mengikuti FLS2N untuk menjaga nama baik sekolah SMAN 02 Rambah Hilir.
“Dengan adanya FLS2N ini, nantinya akan dapat menambah pengalaman para siswa dalam mengikuti pertandingan, sekaligus jadikan pertandingan ini sebagai wadah ajang silaturahmi,” ungkapnya.
Otto juga berpesan kepada para siswa atau generasi penerus bangsa untuk terus berbuat yang terbaik khususnya di bidang olahraga dan seni. Ukir prestasimu selagi masih muda, kalian adalah harapan bangsa,” tegas Otto
Saya berharap dengan adanya FLS2N ini, anak anak didiknya dapat mengharumkan nama baik Kabupaten Rokan Hulu khususnya SMAN 02 Rambah Hilir Kabupaten Rokan Hulu, tutupnya.
(Tim)