“RPK PT RUJ, MAHASISWA KKN UIN SUSKA RIAU & KOPTAN MITRA SEPAKAT LAKUKAN GERAKAN TANAM CABE RAWIT BERSAMA DENGAN SISTEM PEMBUKAAN LAHAN TANPA BAKAR UNTUK MENCEGAH KARHUTLA”
GARUDASAKTI ID – Dumai – Kamis, 29 Agustus 2024, – PT Ruas Utama Jaya melalui Regu Pemadam Kebakaran (RPK) bekerjasama dengan Mahasiswa KKN UIN Suska Riau dan Kelompok Tani Mitra Sepakat melakukan giat sosialisasi pencegahan kebakaran hutan dan lahan sekaligus penanaman cabe rawit bersama.
Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Sungai Sembilan, Lurah Basilam Baru, Lurah Tanjung Penyembal, Kepala BPP Kota Dumai, Kepala Sekolah SMKN 4 Dumai, Mahasiswa KKN UIN Suska Riau, Kelomok Tani Mitra Sepakat, Kelompok Tani Murni, Kelompok Tani Wahana Mandiri, Tokoh Masyarakat dan Pelajar SMKN 4 Dumai.
Ketua Kelompok Tani Mitra Sepakat Sdr. Fajri Ramadan yang biasa disapa Vicky menyampaiakan bahwa kegiatan penanaman cabe ini dilakukan dengan cara Pembukaan Lahan Tanpa Bakar (PLTB) untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan.
Diharapkan kepada seluruh masyatakat terkhusus pelajar SMKN 4 Dumai jangan malu menjadi petani, karena dari petani lah kita semua bisa makan cabe, dari petani kita bisa makan beras, dan banyak para petani yang menjadi kaya karna hasil pertaniannya, beliau berharap pertanian yang ada di Sungai Sembilan semakin maju dan dapat memenuhi permintaan pasar khusus nya di Kecamatan Sungai Sembilan, lanjut Vicky.
Anggi Saputra mewakili dari PT Ruas Utama Jaya menyampaikan bahwa Kelompok Tani Mitra Sepakat merupakan salah satu Kelompok Tani Binaan perusahaan yang menerapkan cara Pembukaan Lahan Tanpa Bakar (PLTB) dan berhatap cara ini juga dilakukan oleh Kelompok Tani yang lainnya yang berada di Kecamatan Sungai Sembilan, Beliau juga berpesan kepada generasi penerus yaitu pelajar SMKN 4 Dumai yang juga turut hadir dalam kegiatan tersebut bahwa inilah momentum untuk kita belajar langsung dilapangan yang dilakukan langsung oleh petani-petani millenial, dan ilmu ini belum tentu didapatkan dibangku sekolah, untuk itu diharapkan kegiatan ini dapat bermanfaat, imbuh Anggi Saputra.
Sementara itu Camat Sungai Sembilan yang wakili oleh Bapak Muhtadi selaku Sekretaris Camat juga menyampaikan bahwa untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan kegiatan pertanian harus dilakukan dengan cara tanpa bakar atau PLTB, beliau berharap semua Kelompok Tani menerapkan cara ini untuk meminimalisir kebakaran hutan dan lahan terkhusus di Kecamatan Sungai Sembilan.
Kepala Sekolah SMKN 4 Dumai Ibu Miftahul Jannah, S.pd, M.pd dalam kesempatan ini juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada PT Ruas Utama Jaya dan Kelompok Tani Mitra Sepakat yang telah melibatkan Pelajar SMKN 4 Dumai dalam kegiatan Sosialisasi Pencegahan Karhutla dan Penanaman Cabe Bersama ini. Ini merupakan momen bagi kami untuk belajar secara langsung dan bersama ahli pertanian nya, semoga ilmu yang kami dapat disini nantinya bisa diterapkan di sekolah, lanjut nya.
Kegiatan Sosialisasi Karhutla dan Penanaman Cabe Bersama ini dapat terselenggara dengan baik berkat kerja sama Kelompok Tani Mitra Sepakat dan juga Mahasiswa KKN UIN Suska Riau yang difasilitasi oleh PT Ruas Utama Jaya.
Salah satu Mahasiswa KKN UIN Suska Riau yaitu sdr. Zahra Ulhaq yang sekaligus MC pada kegiatan tersebut menyampaiakan bahwa kegiatan ini juga merupakan salah satu program kerja nyata kami sebagai Mahasiswa KKN UIN Suska Riau di Kecamatan Sungai Sembilan, beliau menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang membantu mensukseskan acara ini, tidak lupa beliau menyampaikan harapan semoga para petani menerapkan sistem pembukaan lahan tanpa bakar untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan diwilayah Kecamatan Sungai Sembilan.