GARUDASAKTI ID – Pekanbaru, – Dalam Rangka menyambut Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79, PT. Dunia Marine Internusa Cabang Provinsi Riau mengadakan Sosialisasi Pemeliharaan Mesin Yamaha dalam Rangka Campaign Yamaha. Pada hari Kamis Tanggal 15 Agustus 2024. Bertempat di Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Pekanbaru.
Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Pekanbaru Budi Cahyadi, S.Sos., M.M. dan para Pejabat, PIC Cabang PT. Dunia Marine Internusa Cabang Prov. Riau Sri Lestari beserta undangan dari Polsek Bukit Raya, Polairud Pekanbaru, BPBD Prov. Riau, KSOP, Damkar Kota Pekanbaru, Tagana dan Radio Amatir Penduduk Indonesia (Rapi).
Dalam Kesempatan tersebut Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Pekanbaru Budi Cahyadi mengucapkan terima kasih Kepada PT. Dunia Marine Internusa Cabang Prov. Riau atas Sosialisasi yang diberikan, dalam sosialisasi ini sebagai ajang transfer Knowledge apa yang diberikan oleh Tekhnisi kemungkinan ada yang berbeda dengan pengalaman yang kita alami dilapangan kita transfer Knowledge, saya yakin niatnya adalah saling berbagi, terang Budi Cahyadi.
Acara dilanjut dengan Challenge kepada peserta Sosialisasi tentang Perawatan serta bongkar pasang Mopel (Motor Tempel) dengan Tim Juri dari Tekhnisi PT. Dunia Marine Internusa.**AN