ROKAN HULU – Polres Rokan Hulu sukses menggelar launching penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari melalui pendekatan terintegrasi dan berkelanjutan. Program ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan serta program makan bergizi gratis bagi masyarakat, Senin (24/02/2025). Kegiatan ini berlangsung di Lokasi Ketahanan Pangan Polres Rokan Hulu dan dihadiri oleh berbagai pejabat serta tamu undangan.
Terpantau acara ini dihadiri oleh Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono, SIK.,MH, serta perwakilan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan, yakni Kabid Perikanan Bpk. Syahril, SP, Bpk. Zulfikar, dan H. Azwar. Hadir pula Wakapolres Rokan Hulu, Kompol Rahmat Hidayat, SIK, beserta jajaran pejabat utama Polres Rokan Hulu, Bhayangkari, serta perwira dan personel lainnya yang turut mendukung keberhasilan program ini.
Acara dimulai dengan pembukaan oleh MC, diikuti oleh pembacaan doa dan sambutan dari Kapolres Rokan Hulu. Selanjutnya, berbagai kegiatan simbolis dilakukan, seperti panen tanaman hidroponik (selada dan pakcoi), penebaran bibit ikan, serta pemantauan kolam dan pemberian pakan ikan. Peserta juga meninjau tanaman jagung yang menjadi bagian dari program ketahanan pangan ini.
Tidak hanya itu, dalam suasana kebersamaan, seluruh peserta menikmati makan bersama sebelum menyaksikan Zoom launching penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari yang diadakan oleh Mabes Polri. Sebagai tanda keberlanjutan program ini, Kapolres Rokan Hulu menyerahkan hasil panen kepada dinas terkait sebelum acara ditutup dengan resmi.
Dalam sambutannya, Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono, menekankan bahwa ketahanan pangan merupakan pilar utama dalam menjaga stabilitas nasional. Dengan adanya program ini, diharapkan ketersediaan pangan yang sehat dan bergizi dapat semakin meningkat.
Polri, melalui program ini, turut serta dalam mendukung kebijakan nasional untuk mencapai swasembada pangan. Kapolres menyebutkan bahwa Polres Rokan Hulu telah mengembangkan 145 titik Pekarangan Pangan Bergizi seluas 23,57 hektar serta pemanfaatan lahan produktif seluas 210,73 hektar di 12 kecamatan. Hasil nyata dari program ini telah terlihat dengan panen jagung di berbagai lokasi.
Kapolres juga menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari inisiatif nasional yang dipimpin oleh Kapolri dalam upaya mencapai ketahanan pangan yang lebih kuat. Polri, bersama Kementerian Pertanian dan berbagai pemangku kepentingan lainnya, berperan dalam memastikan keberhasilan program ini.
Sebagai penutup, Kapolres menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam program ini serta mengajak semua elemen masyarakat untuk terus bekerja sama demi meningkatkan ketahanan pangan di wilayah Rokan Hulu.
Acara ini berlangsung aman dan kondusif hingga berakhir pada pukul 14.00 WIB. Keberhasilan kegiatan ini menandai langkah maju dalam mendukung ketahanan pangan serta kesejahteraan masyarakat di Rokan Hulu. Dengan semangat kebersamaan, diharapkan program Pekarangan Pangan Lestari dapat terus berkembang dan memberikan manfaat bagi banyak orang.Hrd.
(Humas Polres Rohul)