GARUDASAKTI ID – Pekanbaru – Seluruh Pengurus Dewan Pengurus Pusat (DPP), Dewan Pengurus Daerah (DPD), Pengurus Cabang (PC), serta seluruh anggota Lembaga Hulubalang Melayu Bersatu (LHMB) menghadiri undangan open house di rumah kediaman Panglima Besar DPP Datuk Seri Juprian SE yang berada di Jalan Kasah Gg Buntu No 9 Kota Pekanbaru. Sabtu (13/4/2014) acara di mulai dari pukul 14.00 – 17.00 WIB.
Seluruh pengurus serta anggota LHMB terlihat antusias menghadiri acara open house. Apalagi, mereka disambut langsung oleh Panglima Besar Dt. Juprian SE.
Dalam suasana penuh kegembiraan dan kehangatan, tamu-tamu yang hadir disambut dengan ramah oleh Datuk Seri Juprian SE dan keluarganya. Berbagai hidangan lezat khas Hari Raya disajikan untuk para tamu.
Selain menikmati hidangan lezat, para tamu juga berkesempatan untuk berbual santai dengan Datuk Seri Juprian SE dan para pengurus LHMB lainnya yang turut hadir.
Acara ini menjadi momentum yang sempurna untuk mempererat tali silaturahmi antara Pimpinan dan pengurus LHMB, kata Panglima Besar Dt Juprian didampingi oleh Dansatgas DPP LHMB Dt. Suparman Khalid kepada media ini.
Lanjutnya,” terima kasih atas kehadiran dari seluruh pengurus dan anggota LHMB yang telah menyempatkan waktu nya untuk datang bersilaturahmi di acara open house yang saya adakan dikediaman saya,”
” Acara ini diadakan untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama khusus nya yang tergabung di dalam LHMB, apa lagi suasana ini masih dalam momen hari raya Idul Fitri yang mana kita diwajibkan untuk saling bermaafan satu sama lain,” pungkas Panglima Besar.
“Kami sangat bersyukur atas kehadiran semua tamu yang telah menyemarakkan acara hari ini. Semoga kebersamaan ini terus terjalin dalam setiap momen berharga,” ujar Datuk Seri Juprian SE.
Open house ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga menjadi simbol persatuan dan keharmonian di tubuh LHMB, tandasnya.
Ditempat yang sama, salah satu pengurus DPD LHMB Dt. Rudi menambahkan bahwa,” dirinya mewakili pengurus lainnya mengucapkan terima kasih dan bersyukur kepada Panglima Besar Dt Juprian yang mana telah mengadakan open house di kediaman nya.
” Kami disini telah disambut baik dengan berbagai macam hidangan lezat yang telah dihidangkan mulai dari makanan berat hingga cemilan, dan juga disajikan makan siang dengan hidangan prasmanan, dilengkapi berbagai hidangan sate, hingga makanan lainnya sebagai pelengkap, setiap hidangan disajikan dengan penuh keramahan oleh tuan rumah.,” tutup Datuk Rudi
Acara open house di kediaman Panglima Besar LHMB Datuk Seri Juprian SE berlangsung lancar dan aman.