GARUDASAKTI ID – KUANTANSINGINGI,- Telah dilaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas di Wilayah Hukum Polres Kuansing. Pada Sabtu (27/4/2024) pukul 21.00 WIB, di halaman Mapolsek Kuantan Tengah.
Kegiatan dipimpin oleh Kabagren Polres Kuansing AKP Akmal, SE, dan diikuti Kasat Intel AKP Jhon W. H. Matondang, S.H, Kasi Propam Polres Kuansing AKP Sonny J. R., S.H., Kanit Samapta Polsek Kuanteng AKP Said M., Kanit II Sat Reskrim Polres Kuansing IPDA Hainur Rasyid S.H, Kanit II Sat Intelkam Ipda Dinda E. K., Personil Ton Standby Kompi II Polres Kuansing dengan rincian hadir 26 orang dan Personel Polsek Kuantan Tengah 5 orang personel.
Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito,S.I.K,M.H, melalui Kabagren Polres Kuansing AKP Akmal, SE, Arahan yang disampaikan Kabagren Polres Kuansing menyampaikan “Kegiatan KRYD ini dilaksanakan guna mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas di Wilayah Hukum Polres Kuansing dan Lakukan Kegiatan Patroli seputaran Kota Taluk Kuantan,” ujar AKP Akmal.
“Laksanakan Patroli Jarak Jauh dan Patroli Jarak Dekat Seputaran kota Taluk Kuantan Serta lokasi – lokasi yang rawan gangguan Kamtibmas, Lakukan Penegakkan hukum secara profesional apabila di dalam pelaksanaan Patroli KRYD dijumpai tindak pidana ataupun kegiatan yang mengganggu kenyamanan masyarakat, khususnya Balap liar atau Knalpot tidak sesuai spesifikasi. Semua tindakan kepolisian di lapangan lakukan dengan Humanis, Sopan dan Santun,” jelas Kabag Ren.
Kegiatan patroli dilakukan dengan menggunakan beberapa jenis kendaraan dan rute patroli yang telah ditentukan, meliputi jalan-jalan utama dan tempat-tempat rawan gangguan Kamtibmas. Tindakan yang dilakukan oleh petugas antara lain menghimbau kepada pengunjung/pedagang untuk waspada, meminta remaja untuk tidak melakukan tindak pidana, dan mengingatkan pemuda yang menggunakan kendaraan agar tidak melakukan balapan di jalan umum.
Setelah pelaksanaan kegiatan, dilakukan apel konsolidasi dimana Kabagren Polres menyampaikan apresiasi atas kerja keras petugas dan harapannya agar hasil kegiatan tersebut dapat mempertahankan dan meningkatkan keamanan di wilayah tersebut.
“Kegiatan KRYD tersebut selesai pada pukul 23.00 WIB dengan situasi terdapat dalam keadaan aman dan kondusif, sehingga masyarakat Teluk Kuantan dapat menjalankan ibadah Ramadhan dengan tenang dan nyaman,” tandas AKP Akmal mengakhiri keterangannya.
Sumber: Humas Polres Kuansing