Example 728x250
BeritaSiakSosial

Ketua Masyarakat Pedagang Pasar tuah Serumpun (MPPS), Bung Mantoya Menyerahkan Bantuan Donasi Perduli Bencana Alam Sumbar

32
×

Ketua Masyarakat Pedagang Pasar tuah Serumpun (MPPS), Bung Mantoya Menyerahkan Bantuan Donasi Perduli Bencana Alam Sumbar

Sebarkan artikel ini

GARUDASAKTI ID – Perawang – Aksi masyarakat yang perduli atas kejadian bencana banjir atau Galodo didaerah sumbar telah membuat berbagai elemen masyarakat bahu membahu melakukan penggalangan dana bantuan, jumat 24/05/2024.

Masyarakat Pedagang Pasar tuah Serumpun (MPPS) adalah salah satu bentuk ikatan para pedagang yang ada di Pasar Tuah km4 Perawang yang solid dan sangat perduli nasib para pedagang yang berjualan di pasar tersebut dan saat ini dipimpin oleh Bung Mantoya. 

Bung Mantoya yang kita kenal sebagai sosok tokoh pemuda Perawang yang bermasyarakat dan cukup di segani baik dilingkungan pasar maupun daerah Perawang. 

MPPS telah melakukan penggalangan donasi bantuan perduli bencana Alam yang terjadi di sumbar, donasi tersebut kami kumpulkan secara sukarela dari para pedagang, pengusaha, serta masyarakat sekitar yang melewati pasar tuah serumpun km4 perawang dengan menggandeng LSM Masyarakat Tualang Perduli (MTP) donasi bantuan tersebut lebih tepat sasaran dan bisa sampai ke daerah yang terjadi bencana. 

Bung Mantoya serta jajaran pengurus MPPS menyerahkan bantuan donasi di Sekretariat MTP yang mana uang donasi tersebut diterima langsung oleh Ketua Heri Yulindo yang didampingi Ketua Pelaksana Kegiatan Donasi Aprizal Rusli dan Humas MTP Ery Bachtiar. 

Donasi bantuan yang dikumpulkan oleh MPPS telah kami terima dari Bung Mantoya dan kami sangat berterimakasih atas keperdulian para pedagang pasar tuah Serumpun, bantuan donasi ini dalam waktu dekat akan kami salurkan secara Amanah, Transparan, dan lansung diantar kan ke daerah terjadi nya bencana, ujar Humas MTP, Ery Bachtiar

 

(Ade Monchai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *